Kreatifitas Mendidik di Era Online

Guru Sekolah Dasar Peachblossoms Nordianus Willfridus (Kiri), Host Deddy Corbuzier (Kanan).

Reporter: Bonanews.com
Rabu, 13 Mei 2020, 21:10 WIB

Mendidik anak di era digital memberi tantangan tersendiri bagi para guru apalagi di tengah situasi pandemi Covid-19. Tantangan mendidik ini perlu disiasati dengan kreatifitas untuk memberikan rasa nyaman bagi anak.

“Memang kita harus dituntut untuk seperti itu tapi butuh kreatifitas juga, kreatifitas bagaimana mengajak anak itu supaya dia mau nyaman dengan pelajarannya,” kata Guru Sekolah Dasar Peachblossoms Nordianus Willfridus di Jakarta, Sabtu (9/5).

Ia menyampaikan hal itu sebagai tamu pada acara Jendela Ramadhan Indonesia yang dipandu Deddy Corbuzier di NET TV dengan tema "Tantangan Mendidik di Era Online".

Ia menambahkan, saat ini guru juga harus mencari metode yang dapat menghibur anak dalam mengajar secara online.

“Jadi tergantung dari metode pendekatan gurunya saja sih kan setiap guru memiliki motode pembelajaran masing-masing” tambahnya. (DD)

Postingan Terkait